Anas Luncurkan Ormas \"Pergerakan Indonesia\"

Written By Unknown on Minggu, 15 September 2013 | 12.28






  • Penulis :

  • Icha Rastika

  • Minggu, 15 September 2013 | 11:25 WIB







Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Senin (6/5/2013) memeriksa mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum sebagai saksi kasus dugaan korupsi Hambalang. Sebelumnya, Anas tidak memenuhi panggilan pemeriksaan yang dijadwalkan pekan lalu. Anas diperiksa sebagai saksi untuk tersangka AAM (Andi Alfian Mallarangeng), DK (Deddy Kusdinar), dan TBMN (Teuku Bagus Muhammad Noer). | KOMPAS/ALIF ICHWAN









Anas Urbaningrum bersama loyalisnya membentuk organisasi masyarakat (ormas) Pergerakan Indonesia yang mengusung program anti-diskriminasi.


JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum,  bersama loyalisnya membentuk organisasi masyarakat (ormas) yang dinamakan Pergerakan Indonesia.

Ormas yang mengusung program anti-diskriminasi itu diluncurkan di kediaman Anas, yaitu di Duren Sawit, Jakarta, Minggu (15/9/2013). "Ini gerakan anti-diskriminasi, diskriminasi dalam bidang hukum, politik, ekonomi, dan sebagainya. Gerakan untuk angkat marwah bangsa yang selama ini inferior di mata negara lain," kata mantan Sekretaris Departemen Agama DPP Partai Demokrat, Ma'mun Murod, melalui pesan singkat.

Ma'mun ikut bergabung dalam ormas Pergerakan Indonesia tersebut. Dia mengatakan, gagasan pembentukan ormas Pergerakan Indonesia itu sudah muncul sejak Anas dilengserkan dari kursi Ketua Partai Demokrat. "Lalu dimatangkan saat kongres luar biasa versi Anas di Bali," tambahnya.

Mantan Ketua DPC Partai Demokrat Cilacap Tri Dianto secara terpisah mengatakan, anggota ormas Pergerakan Indonesia kini mencapai ribuan orang yang tersebar di sejumlah provinsi. Ormas ini, menurutnya, dibentuk sebagai wadah untuk sahabat dan loyalis Anas agar dapat terus berorganisasi.

"Untuk terus berorganisasi dalam ormas Pergerakan Indonesia bergerak serentak untuk Indonesia lebih baik, dan siapa saja biasa bergabung di ormas ini," katanya.

Nantinya, menurut Tri, setelah dibentuk kepengurusan di pusat, Pergerakan Indonesia akan mulai membentuk struktur kepengurusan di provinsi-provinsi.




Editor : Egidius Patnistik
















Anda sedang membaca artikel tentang

Anas Luncurkan Ormas \"Pergerakan Indonesia\"

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2013/09/anas-luncurkan-ormas-indonesia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Anas Luncurkan Ormas \"Pergerakan Indonesia\"

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Anas Luncurkan Ormas \"Pergerakan Indonesia\"

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger