Berharap Anne Frank Jadi Belieber, Justin Dikecam

Written By Unknown on Senin, 15 April 2013 | 12.07


TEMPO.CO, Amsterdam - Justin Bieber kembali menuai kontroversi. Kali ini terkait ketidakpekaannya saat berkunjung ke Museum Anne Frank, remaja korban Holocaust yang terkenal di seluruh dunia karena diarinya.


Penyanyi 19 tahun - yang saat ini sedang tur di Eropa - mengunjungi rumah yang terkenal di mana Anne Frank, seorang Yahudi, bersama keluarganya bersembunyi dari Nazi selama dua tahun.


Setelah menghabiskan satu jam berkeliling museum yang dibuka pada tahun 1960, Bieber menulis pesan di buku tamu itu diawali dengan tulisan,  "Benar-benar inspiratif."


Ia melanjutkan, "Anne adalah gadis yang hebat. Mudah-mudahan dia akan menjadi Belieber." Belieber adalah julukan yang diberikan untuk penggemarnya.


Komentarnya segera ditanggapi dengan reaksi marah setelah diunggah ke page Facebook museum, Anne Frank House. Pengguna Facebook dan Twitter banyak yang menggambarkannya sebagai 'tidak sopan', 'menjijikkan' dan 'memalukan bagi Kanada.'


Beberapa bahkan mengatakan sudah waktunya untuk Bieber masuk ke panti rehabilitasi. Yang lain menulis, "Saya menangis untuk kemanusiaan."


Anne Frank menulis buku hariannya selama berada di rumah itu. Ia menggambarkan ruang sempit itu sebagai mewah dibandingkan dengan tempat persembunyian lain yang pernah ia dengar sebelumnya.


Keluarga Frank pindah ke Amsterdam dari Jerman pada tahun 1933 - tahun yang sama Nazi berkuasa di Jerman. Pada tahun 1940 Nazi menduduki Belanda, meninggalkan keluarganya terjebak di Amsterdam. Pada tahun 1942 keluarga itu bersembunyi di ruang rahasia dalam gedung kantor Otto Frank, saat penganiayaan terhadap Yahudi meningkat di bawah rezim Nazi.


Tapi setelah dua tahun mereka terendus dan dikirim ke kamp konsentrasi Bergen-Belsen, di mana Anne meninggal karena tifus pada tahun 1945. Otto Frank, ayah Anne, kembali ke Amsterdam setelah perang dan menemukan buku hariannya. Buku itu diterbitkan pada tahun 1947, dan namanya menjadi populer sejak saat itu.


TRIP B | MAIL ONLINE


Anda sedang membaca artikel tentang

Berharap Anne Frank Jadi Belieber, Justin Dikecam

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2013/04/berharap-anne-frank-jadi-belieber.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Berharap Anne Frank Jadi Belieber, Justin Dikecam

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Berharap Anne Frank Jadi Belieber, Justin Dikecam

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger