TEMPO.CO , Jakarta - Presenter Magdalena memakai banyolan Syahrini untuk menggambarkan tata riasnya saat menikah kelak. "Pokoknya 'cetar membahana'. Saya pinjam kutipannya ya," katanya sambil tertawa ditemui di Kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat, 25 Januari 2013
Lantas seperti apa tata rias Lena-panggilan akrab Magdalena-sampai menggunakan celotehan yang dipopulerkan oleh Syahrini itu. "Untuk yang resepsi make-upnya agak dramatis, beda deh," ujarnya.
Sementara di sesi pemberkatan saat mengikat janji suci di Gereja, Lena memakai riasan yang lebih sederhana. Dia pun tak banyak mengenakan asesoris. "Simple deh, cuman slayernya aja yang mewah," kata perempuan berusia 28 tahun ini.
Lena memilih nuansa dua budaya di gaun pernikahannya. Sebab, artis yang memulai karir dari dunia model ini juga punya darah Tionghoa. Itu terlihat dari kebaya dengan kerah ala Cheongsam- busana perempuan adat Cina. "Jadi semua budaya ada," katanya.
Lena akan menikah dengan seorang pengusaha bernama Niki Liandi. Pernikahan mereka rencananya bakal digelar di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Senin, 28 Januari 2013.
YAZIR FAROUK
Anda sedang membaca artikel tentang
Magdalena Pinjam Kutipan Syahrini
Dengan url
http://removefoodstress.blogspot.com/2013/01/magdalena-pinjam-kutipan-syahrini.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Magdalena Pinjam Kutipan Syahrini
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Magdalena Pinjam Kutipan Syahrini
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar