Jeep Belum Bisa Memastikan Model yang Akan Dirakit di China

Written By Unknown on Selasa, 15 Januari 2013 | 13.00


Detroit, KompasOtomotif — CEO Chrysler-Fiat, Sergio Marchionne, menyatakan masih mencari strategi dan solusi tepat untuk memproduksi mobil di China dan Rusia. 


"Kami masih mendiskusikan dengan mitra kami di China model Jeep akan dibuat di sana. Tentu saja bukan Grand Cherokee dan Wrangler, (itu) hanya diproduksi di Amerika Serikat (AS)," komentar Marchionne yang dilansir autonews (14/1/2013).


Dijelaskan, model yang mungkin diproduksi di China, Rusia, dan negara lain paling mungkin adalah pengganti Liberty dan berukuran kompak. Sejumlah rumor di media Italia menunjukkan, Fiat berencana menggandeng Guangzhou Automobile Group Company (GAC) merakit mobil khusus untuk pasar China.


Pastinya, model tersebut akan dirakit di pabrik GAC Canton. Marchionne hanya mengatakan, sampai kini pembicaraan masih berlangsung dengan GAC. Kerja sama Fiat dengan GAC sebenarnya sudah berjalan memproduksi Fiat Viaggio 140.000 unit per tahun di Changsa, Provinsi Hunan.


"Baby" Jeep
Marchionne melanjutkan, pihaknya telah memutuskan merakit model baru Jeep di Italia untuk mengisi segmen terkecil. Langkah ini dinilai paling masuk akal secara finansial bagi Chrysler. Fiat akan memproduksi SUV medium ini selaras dengan kelahiran (Fiat) 500X di pabrik Melfi, Italia Tengah.


"Chrysler tidak punya sejarah dan kemampuan memproduksi mobil kompak dengan volume cukup untuk dirakit di Amerika Utara. Terlebih lagi, lebih dari setengah dari produknya di jual di luar AS," beber Marchionne.


Baby Jeep dengan panjang 4,2 meter (kompak) juga dipasarkan ke AS nantinya. Produksi Fiat 500X ditargetkan mulai berlangsung pertengahan 2014, disusul Baby Jeep kuartal ketiga pada tahun yang sama.


Anda sedang membaca artikel tentang

Jeep Belum Bisa Memastikan Model yang Akan Dirakit di China

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2013/01/jeep-belum-bisa-memastikan-model-yang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jeep Belum Bisa Memastikan Model yang Akan Dirakit di China

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jeep Belum Bisa Memastikan Model yang Akan Dirakit di China

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger