Ditanya Kasus Dahlan, Ini Jawaban Kapolri

Written By Unknown on Selasa, 15 Januari 2013 | 12.28





Ditanya Kasus Dahlan, Ini Jawaban Kapolri





Penulis : Sandro Gatra | Selasa, 15 Januari 2013 | 11:21 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com — Kepala Polri Jenderal (Pol) Timur Pradopo berjanji obyektif dalam pengusutan kasus yang melibatkan Menteri Bdan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan. Timur menyatakan, polisi akan memperlakukan sama semua pihak di mata hukum.


"Enggak ada masalah," kata Kapolri di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (15/1/2013), ketika ditanya apakah kepolisian terganjal status menteri dalam mengusut secara obyektif kasus Dahlan.


Polda Jawa Timur telah memeriksa Dahlan sebagai saksi terkait kecelakaan mobil listrik Tucuxi yang dibawa Dahlan. Kecelakaan itu terjadi di Magetan, Sabtu (5/1/2013).


Kapolri mengatakan, penyelidikan kasus itu masih dilakukan Polda Jawa Timur. "Proses masih berjalan. Intinya masih ada beberapa saksi yang perlu diperiksa," katanya sambil meninggalkan wartawan.


Hingga saat ini, penyelidikan perkara Dahlan belum memperlihatkan perkembangan signikan. Polda Jatim menyebut bahwa kesimpulan sementara tim, kelalaian terletak pada pengemudi, yakni Dahlan.


Dahlan sudah mengakui melakukan pelanggaran lalu lintas. Namun, Dahlan berharap semua pihak memandang jauh atas kecelakaan itu. "Semoga kecelakaan ini akan menyelamatkan banyak orang karena akan menjadi evaluasi produsen mobil listrik,'' kata Dahlan.


















Anda sedang membaca artikel tentang

Ditanya Kasus Dahlan, Ini Jawaban Kapolri

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2013/01/ditanya-kasus-dahlan-ini-jawaban-kapolri.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ditanya Kasus Dahlan, Ini Jawaban Kapolri

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ditanya Kasus Dahlan, Ini Jawaban Kapolri

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger