Tinggal Dua Ganda Campuran Yang Bertahan

Written By Unknown on Jumat, 02 November 2012 | 12.49



World Junior Championships 2012


Tinggal Dua Ganda Campuran Yang Bertahan





Jumat, 2 November 2012 | 12:49 WIB












JAKARTA, Kompas.com - Indonesia tinggal menyisakan dua ganda campuran di babak semifinal  World Junior Championships 2012, Jumat (2/11).

Ganda campuran Alfian Eko Prasetya/Shella Devi Aulia membuat kejutan dengan  menyingkirkan unggulan pertama asal Korea Selatan, Choi Sol Kyu/Chae Yoo Jung. Alfian/Shella menang dalam dua game 21-17 21-13.

Sementara unggulan 2, Edi Subaktiar/Melati Daeva Oktaviani juga lolos ke babak semifinal dengan menyingkirkan  ganda Korea Selatan lainnya, Jung Jae Wook/Shin Sheung Chan 21-14 21-19.

Di babak semifinal, kedua ganda Indonesia ini akan menghadapi lawan berat asal China. Alfian/Shella akan menghadapi Wang Yilu/Yaqiong Huang. Sementara Edi/Melati harus menghadapi ganda China lainnya, Yuchen Liu/Chen Qingchen.

Namun Indonesia kehilangan wakil di nomor lainnya.  Di tunggal putera, Panji Akbar disingkirkan pemain Taiwan, Ting Hsu Jui 17-21 13-21. Sementara di tunggal puteri, Hana Ramadhini gagal mengatasi epmian Jepang Akane Yamaguchi dan menyerah 12-21 18-21.





Sumber :


tournamentsoftware





Editor :


A. Tjahjo Sasongko















Anda sedang membaca artikel tentang

Tinggal Dua Ganda Campuran Yang Bertahan

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2012/11/tinggal-dua-ganda-campuran-yang-bertahan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tinggal Dua Ganda Campuran Yang Bertahan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tinggal Dua Ganda Campuran Yang Bertahan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger