Konferensi Otomotif Indonesia–Australia Perdana

Written By Unknown on Selasa, 27 November 2012 | 12.07


OTOSIA.COM - Delegasi pabrik suku cadang otomotif Australia yang perdana, melihat adanya peluang besar untuk meningkatkan perdagangan antara Australia dan Indonesia dalam sektor otomotif. Indonesia telah berkembang sebagai produsen dan konsumen yang signifikan produk otomotif yang canggih di industri otomotif global.


Federasi Pabrik Produk Otomotif (FAPM), yang melakukan kunjungan ke Jakarta kemarin (26/11), mengakui semakin pentingnya Indonesia sebagai pasar dan pemasok di kawasan untuk produk otomotif yang canggih.


"Saya gembira memimpin delegasi otomotif ini, yang saya pandang sebagai langkah penting menuju kerja sama yang lebih erat antara sektor otomotif kita masing-masing," ujar John Conomos selaku pimpinan delegasi dan Duta Industri Otomotif Australia.


"Terbuka banyak sekali peluang untuk industri kita masing-masing untuk meningkatkan kerja sama berdasarkan kekuatan yang saling melengkapi," tambah Conomos.


Di Konferensi Otomotif Australia-Indonesia, perwakilan utama dari industri otomotif yang berbasis di Indonesia bergabung dengan mitra kerja Australia. Mereka sepakat untuk berbagi informasi tentang kecenderungan dan perkembangan industri dan mempetakan peluang-peluang bisnis yang potensial.


Dirut FAPM, Richard Reilly menyatakan bahwa "FAPM berhasrat untuk menjalin hubungan yang lebih erat dengan mitra kerja Indonesia kami di GIAMM dan akan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) di konferensi ini untuk meletakkan dasar hubungan strategis yang lebih erat antara industri-industri kita."


Fokus para pemasok otomotif Australia adalah pada rancangan yang pintar dan pemecahan teknologi yang inovatif, termasuk bahan bakar yang efisien dan rendah emisi, bahan baku ringan dan sistem kelistrikan. Mengingat hal itu memberikan nilai besar pada pasar Indonesia yang berkembang dengan cepat.


MoU dimaksudkan untuk meningkatkan pertukaran informasi pasar dan teknis yang relevan antara kedua organisasi ini. Dimaksudkan untuk memajukan peningkatan komunikasi, perdagangan dan kerja sama teknologi. (kpl/prl/abe)


Anda sedang membaca artikel tentang

Konferensi Otomotif Indonesia–Australia Perdana

Dengan url

http://removefoodstress.blogspot.com/2012/11/konferensi-otomotif-indonesiaaustralia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Konferensi Otomotif Indonesia–Australia Perdana

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Konferensi Otomotif Indonesia–Australia Perdana

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger